Turut hadir Kepala Bidang Pengembangan Pendidikan Dasar, Ahmad Hidayat Andi Patingarai, S,Pd, M.Pd mewakili Kepala Dinas Pendidikan untuk memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan FBB Ke-7 eksternal. Dalam sambutannya disampaikan bahwa bukan hal mudah melakukan sebuah event besar selama 7 tahun berturut-turut.
Ahmad Hidayat, dalam sambutannya juga menambahkan, bahwa kegiatan FBB Ke-7 yang digelar SMP Islam Athirah 1 Makassar, juga mendukung Program andalan pemerintah Kota Makassar yaitu 18 Revolusi Pendidikan. Selain itu kegiatan FBB juga merupakan bentuk konsistensi dan komitmen SMP Islam Athirah 1 Makassar dalam menemukan bakat peserta didik.
“Apa yang dilakukan kali ini merupakan bagian dari jawaban atas apa yang menjadi program pemerintah Kota Makassar. Ada kegiatan pemerintah Kota Makassar yang telah berjalan sejak tahun 2014, yang namanya Program Andalan 18 Revolusi Pendidikan. Dalam program tersebut ada beberapa poin, salah satunya lembaga pendidikan itu harus menemukan 1 siswa 1 bakat. Kegiatan ini menjadi jawaban dari program tersebut,” tambahnya.
Setelah pembukaan, kegiatan dilanjutkan dengan lomba Rangking 1 dan lomba menyanyi duet lagu daerah. Kegiatan tersebut berlangsung dengan meriah. (*)