Santri Pondok Pesantren Tahfidz Qur’an (PPTQ) Imam Ashim Makassar Harumkan Nama Daerah Lewat MTQ

  • Bagikan
Dok.Pribadi/Ahmad Fakhrurrozi

KEKER.FAJAR.CO.ID – Holaa SoKeR, yuk kenalan dengan teman kita Ahmad Fakhrurrozi yang berhasil mengharumkan daerahnya di tingkat Provinsi Sulsel lewat MTQ.

Santri Pondok Pesantren Tahfidz Qur’an (PPTQ) Imam Ashim Makassar ini berhasil menjuarai hifzil 1 juz dan tilawah putra di ajang Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits Nabi (STQH) tingkat Provinsi Sulawesi Selatan loh gaes.

Anak pertama dari empat bersaudara ini sebelumnya sudah menorehkan beberapa prestasi di tingkat provinsi maupun nasional. Salah satunya, jadi finalis Hafiz Indonesia.

Perolehan ini menjadi motivasi Ahmad untuk terus meraih prestasi bukan hanya di tingkat provinsi melainkan nasional. Prestasi ini pun ia raih dengan usahanya yang terus giat belajar bersama dengan Abi dan Uminya.

“Alhamdulillah senang, dan berkat usaha dan latihan sama Abi dan Umi sebelum lomba dengan rutin muroja’ah dan tilawah,”beber cowok kelahiran tahun 2007 ini.

Putra dari pasangan Abd Gani dan Rahmi Syarifuddin pencapaian yang ia raih juga tak terlepas dari dukungan dan bimbingan dari para pelatih, pendamping, dan official. “Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pelatih, pendamping dan semua pihak atas dukungan dan bimbingan selama ini,” ujarnya.

Sang Abi, Abd Gani bilang, sejak dalam kandungan Ahmad sudah diperdengarkan murottal Al-Qur’an hingga lahir.

  • Bagikan

Exit mobile version