[Lomb Menulis] Pengalaman Belajar di Masa Pandemi

  • Bagikan

KEKER.FAJAR.CO.ID – “Umiraa!! Ayo bangun, sekarang sudah jam 7” teriak mama ku,membangunkan ku di pagi hari.

Namaku Umira, aku seorang siswa SMA yang duduk dibangku kelas XII IPS,selain makan, aku juga suka traveling, di pagi hari yang cerah ini, aku bergegas dari tempat tidurku dan menuju kamar mandi setelah itu aku memakai seragam sekolah ku, putih abu abu, yah hari ini adalah hari senin, aku bergegas memakai sepatu dan berpamitan dengan orang tuaku.

“Eh mau kemana?” tanya mama ku dengan tegas. “Hari senin Ma, nanti aku telat ke sekolah, mau upacara nih” jawabku dengan tergesa gesa. “Kan lagi pandemi, sekolah masih daring” timpal mama ku.

Bom! Aku yang mudah lupa atau aku yang sangat rindu akan sekolah tatap muka? Yah, sekarang aku menuju kamarku, membuka laptop, dan masuk link untuk belajar melalui zoom meeting, guruku yang menerangkan dengan suara yang terputus putus, teman sekelas ku yang mematikan kamera, dan teman sekelasku yang mengeluh 1 tahun lebih bersahabat dengan zoom. Hai corona, betah kamu disini? Atau masyarakat yang membuatmu betah berada dilingkungan ini? Aku coba keluar rumah, tiba tiba aku mendengar kegaduhan yang terjadi disuatu toko.

  • Bagikan