Bertebar Visual, 6 Drama China Bertema Esports Ini Wajib Kamu Tonton

  • Bagikan
Tencent Video

KEKER.FAJAR.CO.ID – Yuhuuu Sobat KeKeR, Esports kini menarik perhatian besar. Saat ini sudah banyak tontonan yang mengangkat tema Esports lho. Nah, untuk kamu yang mencari drama tema esports, kuy baca ulasan berikut!

1.You are My Glory

Ini adalah drama terbaru dan masih ongoing Drama ini diadaptasi dari novel dengan judul yang sama. Di sini kamu bakalan ketemu dengan Yang Yang dan Dilraba Dilmurat alias Dilireba.

Tencent Video

Drama ini menceritakan Qiao Jingjing (Dilraba Dilmurat), seorang aktris terkenal yang menjadi model iklan sebuah game online. Lalu ada Yu Tu (Yang Yang) yang merupakan seorang insinyur mekanik luar angkasa yang sedang kehilangan arah dalam pekerjaannya.

Jing Jing dan Yu Tu merupakan teman seklas semasa SMA, dan melalui sebuah game online, mereka dipertemukan kembali.

2.The King’s Avatar

Nah, nonton drama ini, lagi-lagi kamu bakalan ketemu sama Yang Yang. Memang kalau drama soal game, aktor ini cocok banget. Bedanya, di drama ini dia beradu peran dengan Lai Yu Meng, Jiang Suying, Gao Hanyu, dll.

Berbeda dengan You are My Glory, The King’s Avatar lebih fokus ke genre esport dan intrik-intriknya. Drama ini juga diadaptasi dari novel dengan judul yang sama.

WeTV

The King’s Avatar menceritakan karakter Ye Xiu (Yang Yang). Dia adalah mantan pro player yang dikeluarkan oleh timnya karena suatu alasan.

Setelah dikeluarkan dari tim, dia pun bekerja di warnet. Dari situ, Ye Xiu perlahan bangkit dari keterpurukan. Dia pun kembali bermain game eSport dan menuai kejayaan baru di sana.

3.Go Go Squid!

Drama yang tayang pada 2019 ini telah meraih popularitas sangat besar hingga meraih penghargaan Drama of The Year oleh IQIYI.

Bercerita tentang seorang bos pendiri perusahaan K&K yang bergelut dibidang CTF bernama Han Shang Yang (Li Xian).

drakorfun.com

Ia memiliki sikap dingin namun berhati baik yang kemudian menjalani kisah asmara dengan mahasiswi muda berprestasi bernama Tong Nian (Yang Zi).

Kisah manis dan persahabatan dalam drama ini menarik banyak peminat drama bahkan sampai saat ini masih menjadi salah satu drama terfavorit.

  • Bagikan

Exit mobile version