OSIS SMAN 12 Makassar Adakan Technical Meeting Turnamen Futsal se-Sulawesi Selatan

  • Bagikan

Sekertaris Panitia, Mesi Nursita menuturkan informasi perlombaan disebarkan melalui surat secara langsung dan juga memanfaatkan teknologi media sosial.

“Cara komunikasinya (pemberitahuan informasi lomba ke sekolah-sekolah) kita bagian Toraja keatas Bone kesana itu kita sampaikan lewat online, tapi daerah yang dekat seperti Goa Maros itu kita antarkan langsung (suratnya),” tutur Nursita.

Dan untuk sementara jumlah pendaftar telah mencapai 20 tim dari 15 sekolah, adapun batasan maksimum peserta adalah 24 tim. Dan setiap sekolah bisa mendaftarkan peserta lebih dari 1 tim.

Bagi kalian yang belum mendaftar masi ada kesempatan loh, pendaftaran akan ditutup pada Minggu, 17 Juli yang akan datang.

Yok daftar gais dan dapatkan teman baru di lokasi perlombaan. (*)

Reporter : Riski Risma

  • Bagikan