Keseringan Selfie, Begini Akibat Jika Kamu Terlalu Narsis

  • Bagikan
freepik

Muh Surya Ramadhan dari SMKN 6 Makassar gak terlalu suka selfie bahkan sangat jarang untuk melakukannya. Menurutnya menjadi kalau selfie biasa tidak apa-apa, tapi kalau berlebihan sampai disebut narsis kayaknya gak bagus deh.

“Lepas dari itu balik lagi ke diri sendri, selfie gunanya untuk ngeabadiin diri kita dengan moment dan juga ngebuat kita lebih pede sama diri kita. Jadi mau itu berlebihan atau tidak itukan menurut pandangan orang lain,” kata Surya.

Suriana selaku kepala sekolah SMP Islam Athirah Bukit Baruga mengatakan selfie itu didasari oleh rasa sangat percaya diri dengan rupa atau wajahnya sehingga menurut dirinya pantas dipamerkan.

“Sifat narsisme itu tergantung dari niat atau pendapat netizen yang menilai. Hendaklah berhati-hati jika mengaupload tentang diri pribadi apakah berpotensi berdampak negatif atau tidak,” jelas Suriana.

Nah SoKeR, suka selfie ada bagus dan tidaknya. Karena mungkin saja, itu sebagai self appreciation kamu terhadap keunggulan diri dan atas apa yang sobat miliki, namun tidak bagusnya itu jika sudah berlebihan hingga sifat narsisnya merugikan orang lain atau membahayakan diri sendiri, jangan sampai menjadi sombong dan merasa dirinya lebih baik dari yang lain. (*)

  • Bagikan