KEKER.FAJAR.CO.ID – Yuhuuu Sobat KeKeR, memiliki kulit wajah yang sehat tentu memerlukan perawatan. Nah, salah satu rangkaian skincare yang digemari para perempuan adalah face oil. Kamu sudah tahu?
Berikut penjelasan apa itu face oil yang dilansir dari laman sehata.com. Yukk disimak?
Yapss, face oil adalah salah satu produk perawatan kulit yang berasal dari ekstrak bunga, daun, dan akar berbagai tumbuhan. Produk ini mengandung zat antiradang, antioksidan, hingga asam lemak esensial yang baik untuk kesehatan kulit.
Untuk memahami fungsi face oil, kamu perlu tahu dulu kalau kulit secara alami memproduksi minyak dan lipid yang berperan dalam mencegah kehilangan air dari kulit dan menjaganya tetap terhidrasi. Nah, fungsi face oil dapat memaksimalkan kerja minyak alami tersebut.