KEKER.FAJAR.CO.ID – Halo Sobat KeKeR, .ata merupakan salah satu panca Indera tubuh yang sangat penting untuk setiap orang. Fungsi mata sendiri dapat menurun sesuai dengan tingkatan umur. Namun perkembangan teknologi membuat banyak para remaja bahkan anak anak kerap kali tidak menjaga kesehatan matanya dengan cara bermain handphone setiap saat.
Padahal cahaya dari handphone dapat mengganggu kesehatan mata ketika memainkannya dengan jangka waktu yang lama. Apabila telah terjadi gangguan pada mata maka akan menimbulkan beberapa keluhan seperti Mata yang terasa panas, ketegangan pada mata, kelelahan pada mata, penglihatan terasa agak kabur serta dapat membuat kepala terasa sakit.
Hayo siapa dari kalian kerap kali merasakan beberapa keluhan diatas ? Sebelum keluhan menjadi pertanda buruk bagi kamu, ada baiknya kesehatan mata lebih di jaga yah SoKeR.
Nah berikut tips menjaga kesehatan mata untuk kamu:
1.Perbanyak lihat pohon atau pemandangan
Setiap diwaktu selang ditengah kesibukan kamu, sempatkan untuk melihat halaman disekitarmu dengan memberikan penglihatan pemandangan yang dapat menyegarkan pikiran seperti halnya melihat tanaman, pohon atau suasana sekitar yang hijau, ini dapat membantu untuk menetralkan dan menyehatkan mata dari aktifitas mu.
2.Jangan langsung melihat cahaya yang terlalu terang
Ketika kamu sedang menutup mata atau baru akan terbangun dari tidurmu, kamu jangan langsung melihat suasana terang tapi buka dan atur konsentrasi matamu terlebih dahulu secara perlahan untuk menyesuaikan cahaya.