KEKER.FAJAR.CO.ID – Cast Film Pulang Tak Harus Rumah, Jelov Thalia dan Alfi Rafel hadir sebagai guest star di lomba fashion show yang diadakan di Play Zone Ramayana Panakkukang, Minggu, 3 Desember.
Film baru berjudul Pulang Tak Harus Rumah ini akan tayang di bulan Januari 2024. Film ini di produseri oleh aliansi Kawati dan David Tjioe. Film ini menjadi film keluarga yang penuh dengan pesan moral.
Film ini juga di produksi oleh DL Entertainment yang merupakan rumah produksi yang fokus pada produksi film, event, serial, distribusi dan marketing film. Rumah Produksi ini hadir dengan komitmen mendukung sineas-sineas tanah air khususnya di Sulawesi Selatan agar menciptakan sebuah karya yang bisa hadir dan mewarnai industri perfilman nasional.
Jelov Thalia mengatakan bahwa ia sangat senang mengikuti cast ini karena menjadi pengalaman pertamanya dalam dunia perfilman. Main film adalah suatu kebanggaan karena banyak hal-hal yang susah-susah gampang dan juga orang-orang disana pada seru-seru orangnya dan krunya juga pada seru-seru.
“Waktu casting masuk dalam ruangannya terus pas casting banyak kru-kru nya, kirain juga om sutradaranya galak ternyata gak dan kita juga dikasi script terus dihafal. Peran saya sebagai Uleng, Uleng itu seorang gadis desa dan ketemu sama anak kota dan pokoknya Uleng itu kampungan lah dan dia ketemu sama orang kota yang gak bisa seimbang gitu. Jadi, Jeihan ini belajar juga dari orang-orang yang gak pake hp, internet dan lain lain,” jelas Jelov.
Alfi Rafael mengatakan ia merasa gugup pada saat pertama kali tetapi lama kelamaan sudah terbiasa.
“Saya mengatasi gugup dengan menahan dan hadapi saja. Peran saya di film Pulang Tak Harus Rumah sebagai Jeihan yang anak kota dan datang ke desa, semuanya berjalan baik karena ada Uleng yang dukung,” kata Alfi.