Seru, Pangkalan SMA Negeri 1 Campalagian dan SMP Negeri 1 Campalagian Berbagi Takjil serta Buka Bersama

  • Bagikan

KEKER. FAJAR. CO. ID. Buka bersama suatu agenda tahunan yang dilaksanakan oleh Choztra Scout Pangkalan SMA Negeri 1 Campalagian, Kabupaten Polewali Mandar, Provinsi Sulawesi Barat. Namun, kali kedua tahun ini Choztra Scout berkolaborasi dengan SMP Negeri 1 Campalagian.

Kegiatan ramadan bertema buka puasa bersama dan bagi-bagi takjil yang dihadiri oleh purna choztra scout angkatan 2007 hingga angkatan 2024 adapun purna softblaz scout dihadiri oleh purna angkatan pertama hingga angkatan kali ini. Kegiatan ramadan buka bersama para purna penyebutnya bukan agenda lagi tetapi ini sudah budaya choztra scout.

Ikram selaku pembina pramuka softblaz scout sekaligus pelatih di choztra scout bilang tujuan pelaksanaan kegiatan ramadan ini adalah mengaitkan kembali tali silaturahmi para anggota pramuka choztra scout dan softblaz scout serta para purna yang ada. “Sebagai ajang ibadah yaitu bagi-bagi takjil hingga mereka berkolaborasi anggota pramuka SMA dan SMP sehingga memiliki tali persaudaraan yang erat,” tuturnya.


“Ini kali kedua berkolaborasi antara choztra scout dan softblaz scout memiliki keseruan yaitu mereka bisa menjalin hubungan walau mereka baru bertemu, mereka berbincang-bincang, sharing pengalaman antara mereka, dan bersilaturahmi,” lanjutnya.


Yusuf purna pembina pramuka choztra scout menyampaikan pesan dan kesan pada agenda pada tahun ini. “Setiap kegiatan bukber memang sangat berkesan bagi purna dan partisipasi para alumni sangat luar biasa. Jadi, harapan saya sebaiknya setiap bulan puasa harus ada bukbernya minimal satu kali, kegiatan ini membina ajang silaturahmi, persaudaraan, dan persahabatan para alumni maupun yang masih aktif sebagai siswa,” ungkapnya.


Nahda purna choztra scout sekaligus purna pembina softblaz scout menyampaikan pesan kesan pada agenda tahun ini. Ada senangnya karena selalu sama-sama, selalu terlaksana bukbernya setiap tahun, dan sudah dua tahun ini choztra scout dan softblaz scout selalu berkolaborasi. “Alhamdulillah kita selalu berhasil dalam bagi-bagi takjilnya selanjutnya kita buka bersama dengan purna-purna tentunya yang sangat terkesan dan senang semua purna jarang bertemu karena memiliki kesibukan dan momen inilah mereka bisa menjalin silaturahmi, sedihnya karena saya sudah tidak menjadi pembina lagi di softblaz scout SMP Negeri 1 Campalagian karena pindah tugas, mungkin kegiatan-kegiatan atau camp kakak baru gabung atau berkunjung, dan saya doakan yang terbaik untuk kedua pangkalan ini,” tuturnya.


Noor Irwandi Yusuf yang akrab dipanggil Ciwang purna choztra scout cukup bersemangat dan antusias melihat kembali meraih tali persaudaraan bersama seluruh purna choztra yang hadir karena sudah beberapa tahun belakangan ini kurang ngumpul.

“Jadi, dengan adanya bukber ini kita semakin mempererat persuadaraan kita, kita mantapkan lagi langkah kita sebagai purna bagaimana pengembangan gerakan pramuka khususnya SMA Negeri 1 Campalagian, harapan saya untuk purna khususnya untuk tidak melupakan gugus depannya atau almamaternya sebagai choztra scout, dan untuk adik-adik peserta didik yang lagi dalam pengurusan ambalan tahun ini semoga bisa semakin berprestasi dan semangat mejalankan program kerjanya dalam satu tahun ini,” tuturnya.


Pramuka mengajarkan untuk selalu mandiri salah satu contohnya adalah dalam kegiatan buka bersama dan bagi-bagi takjil anggota pramuka choztra dan softblaz yang mengumpulkan dana hingga kegiatan dapat terlaksana dengan baik.


Den Santi, Mahasiswa Fakultas Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Negeri Makassar. Saat ini sedang magang jurnalistik di Fajar.

  • Bagikan