Study Tour, Santriawati Ponpes Modern Al Istiqamah Ngatabaru – Sigi – Sulteng Mengunjungi Redaksi Harian FAJAR

  • Bagikan

KEKER.FAJAR.CO.ID – Yuhuu gaiss, kali ini KeKeR kedatangan tamu dari Ponpes Modern Al Istiqamah Ngatabaru – Sigi – Sulteng. Mereka sangat semangat untuk mengetahui ilmu jurnalistik dasar mengenai media cetak dan online, Selasa, 21 Mei.

Tujuan mereka berkunjung di Harian FAJAR yaitu study tour media ilmu komunikasi Siswa yang hadir dalam kunjungan media kurang lebih sebanyak 20 orang siswa serta di dampingi oleh ibu dan bapak guru.

Kunjungan ke Media Fajar menjadi momen berharga bagi siswa-siswa Ponpes Modern Al Istiqamah Ngatabaru – Sigi – Sulteng. Termasuk Raisatul Gina siswa akhir Ponpes Modern Al Istiqamah mengaku sangat senang bisa berkunjung ke harian FAJAR.

“Saya sangat tertarik untuk masuk ke duniaa jurnalistik karena kita akan mendapatkan hal-hal baru,bahkan bisa jalan-jalan sekaligus kerjaa.lewat ini juga saya bisaa mengetahui bagaimana menjadi jurnalistik dan seorang reporter,” katanya.

Sedangkan bagi Sahwa sebelumnya ia tertarik dengan dunia jurnalistik tetapi setelah mengetahui bahwa seorang jurnalistik harus kuat mental ia menjadi ragu.

“Awalnya saya kira menjadi jurnalistik itu mudah ternyata tidak semudah yang ada di pikiran saya, kita harus pindah memilah berita yang bersifat fakta bukan hoaks,” jelasnya.

Sabrina

  • Bagikan