KEKER.FAJAR.CO.ID – Halo Sobat KeKeR, pernah nggak sih kamu ngerasa uang kamu tiba-tiba udah habis?
Coba deh ingat baik-baik, kamu belanja apa aja. Bisa jadi kamu yang boros tanpa sadar gaes.
Berbicara soal mengelola keuangan memang nggak mudah Sobat KeKeR, apalagi di usia kita yang masih remaja. Pasalnya pada usia remaja, kita cenderung nggak bisa mengatur keuangan. Kadang tanpa sadar kita menggunakan uang sampai habis.
Nah kali ini KeKeR share5 cara unik mengatur keuangan, agar kelak kamu bisa terbiasa buat menabung, menyimpan buat dana darurat kamu dan jadi pribadi yang lebih mandiri.
Berikut ini beberapa cara unik memanajemen keuangan yang wajib kamu ketahui!!!
1.Biasakan membuat catatan keuangan
Membuat catatan keuangan pemasukan dan pengeluaran sering kali dianggap remeh bagi beberapa orang, padahal cara ini sangat berguna buat kamu memanajemen keuangan menjadi lebih terarah dan dapat mengevaluasi pengeluaran kamu.
2.Hidup Hemat
Hemat dalam artian membelanjakan uang dengan cermat. Seperti membiasakan diri membawa bekal ke sekolah selain lebih hemat kamu juga dapat memastikan kebersihan dan nutrisi yang kamu serap.3.
3.Memanfaatkan Diskon
Masa diskon bisa jadi kesempatan kamu buat berbelanja barang yang kamu inginkan dengan harga murah, kualitas bagus dan tentunya ngk nguras dompet kamu.
4.Hindari Berbelanja Berlebihan
Berbelanja secara berlebihan jelas harus dihindari sobat keker, karena tentunya membawa dampak bagi keuangan kamu. Uang yang seharusnya digunakan untuk sebulan bisa jadi habis dalam hitungan hari.
Godaan berbelanja online emang kadang ngk terhindarkan, jadi sebaiknya membatasi diri berselancar di situs belanja online.
5.Jangan Salah Bergaul
Masa remaja adalah masa mengenal banyak teman, bersosialisasi dengan siapa saja. Disatu sisi, sifat remaja juga suka terpengaruh dengan lingkungan pergaulannya. Seperti mengunakan uang untuk keperluan yang tidak penting, kebanyakan nongkrong dan banyak lagi lainnya. (*)