Kelompok Ilmiah Remaja MAN 3 Kota Makassar Belajar Jurnalistik Dasar di Redaksi Harian Fajar

  • Bagikan

KEKER.FAJAR.CO.ID – Kelompok Ilmiah Remaja (KIR) dari MAN 3 Kota Makassar kembali melakukan kunjungan jurnalistik ke Redaksi Harian Fajar, Senin, 29 Juli.
Kunjungan ini dihadiri langsung oleh anggota KIR sejumlah 56 siswa dan 2 guru pendamping yakni pembina KIR dan guru BK MAN 3 Kota Makassar.

Emiliana Putri Maharani selaku ketua panitia, menyatakan bahwa kunjungan kali ini sangat seru dan memberikan wawasan mendalam mengenai proses pembuatan berita hingga penerbitan media cetak.

“Kami diberitahu tentang bagaimana cara redaktur Fajar dalam membuat berita hingga terbit menjadi media cetak. Selain itu, kami juga diajarkan cara mendapatkan informasi yang baik dan benar, di mana berita harus bersifat faktual dan tidak boleh sembarangan,” ujar Emiliana.

Kunjungan ini diikuti oleh anggota KIR dari angkatan ke-11 dan angkatan ke-10. “Kunjungan ini diselenggarakan oleh KIR MAN 3 Makassar, khususnya panitia dari angkatan ke-11 yakni kelas 11, serta oleh angkatan ke-10 yakni kelas 12,” tambahnya.

Muh Farid Maulana selaku kepala bidang jurnalistik KIR MAN 3 Kota Makassar, juga menyampaikan pengalamannya. “Kami dari ekskul KIR MAN 3 Kota Makassar, sebelumnya sudah melakukan kunjungan jurnalistik ini pada tahun lalu. Kami memilih kembali karena tempatnya yang bagus dan Fajar menjadi salah satu tujuan kami sebelumnya,” jelas Farid.

Farid merasa senang dapat kembali berkunjung ke Fajar setelah satu tahun lalu. “Hari ini kami dijelaskan bagaimana menjadi reporter yang baik dan juga mendapatkan koran. Perasaan saya sangat senang karena bisa hadir kembali dan mendapatkan materi yang lebih terkait pembuatan naskah berita yang baik dan benar,” cuap Farid.

Ia juga memberikan pesan kepada adik-adiknya yang ingin menempuh jalur jurnalistik. “Saya sangat menyarankan tempat ini untuk berkunjung karena fasilitas dan segala macamnya ada di sini,” sarannya.

Nurul Muslimah Lukman selaku pembimbing dari KIR MAN 3 Kota Makassar, juga memberikan tanggapannya. “Anak-anak KIR dari MAN 3 Kota Makassar sangat antusias. Mereka penasaran bagaimana produksi koran Fajar dilakukan. Materi-materi yang sudah mereka dapatkan, mereka ingin melihat aplikasinya di Fajar. Ini luar biasa,” ungkap pembina KIR MAN 3 Makassar.

Pembina KIR MAN 3 Makassar, berharap kunjungan ini dapat memberikan tambahan ilmu, informasi, dan pengalaman bagi anggota KIR. “Harapan lainnya, semoga kerjasama dengan Fajar masih berlanjut. Kami di KIR akan memprioritaskan Fajar sebagai partner dalam setiap kegiatan yang berkaitan dengan media,” harapnya.

Ia menyatakan bahwa meskipun setiap tahun berkunjung, selalu ada yang berbeda dan informasi tambahan yang didapatkan, selalu ada kenangan baru,” tutupnya.

  • Bagikan