4 Aplikasi yang Bisa Membantu Kamu dalam Menggandakan Aplikasi di Ponsel

  • Bagikan
freepik

KEKER.FAJAR.CO.ID – Halo SoKeR, siapa nih yang belum tau kalau aplikasi di ponsel bisa digandakan loh? Untuk menggandakan aplikasi di ponsel, kamu bisa menggunakan aplikasi khusus yang dirancang untuk tujuan tersebut.

Berikut beberapa aplikasi yang dapat membantu kamu dalam menggandakan aplikasi di ponsel kamu.

1.App Cloner

App Cloner adalah salah satu aplikasi populer untuk menggandakan aplikasi yang sudah terinstal di ponsel mu. Dengan App Cloner, kamu dapat membuat salinan independen dari aplikasi dan menginstalnya secara terpisah di perangkat kamu.

2.Parallel Space

Parallel Space adalah aplikasi untuk menggandakan aplikasi dan menjalankan beberapa akun dari satu aplikasi di ponsel yang sama. Dengan Parallel Space, kamu dapat mengelola beberapa akun dari aplikasi tertentu tanpa perlu login dan logout secara berulang.

3.Clone App – App Cloner & Parallel Space

Selanjutnya, aplikasi ini juga bisa menggandakan aplikasi dan menjalankan beberapa salinan dari aplikasi yang sama secara bersamaan di ponsel mu.

4.Multiple Accounts – Parallel App

Aplikasi ini untuk menggandakan aplikasi dan mengelola beberapa akun dari aplikasi yang sama di ponsel mu. Dengan Multiple Accounts, kamu dapat memisahkan aktivitas dan data antara akun yang berbeda.

Pastikan untuk memilih aplikasi yang tepercaya dan aman saat menggandakan aplikasi di ponsel mu. Selalu periksa ulasan pengguna dan izin yang diminta oleh aplikasi sebelum mengunduh dan menggunakannya yahh.

~ Aisyah (Mahasiswa Magang Harian Fajar)

  • Bagikan

Exit mobile version