Pendaftaran FAJAR RUN 2024 Terbagi Tiga Tahap

  • Bagikan

KEKER.FAJAR.CO.ID – Pendaftaran FAJAR Run 2024 bakal dibuka, Minggu, 1 Desember 2024. Dimulai pukul 00.01 Wita.

Ketua Panitia FAJAR Run 2024, Muhammad Yunus mengatakan, tahun ini, pendaftaran FAJAR Run 2024 dibagi tiga tahap.

Tahap pertama, kata dia, diberi nama Flash Sale. Selama program ini, panitia memberikan kesempatan bagi pelari untuk mendaftar dengan harga spesial, Rp150 ribu.
Akan tetapi, diakuinya, selama masa periode pendaftaran ini, kuota yang disediakan terbatas. Hanya 200 slot hingga 250 slot. Program flash sale ini, akan dibuka hingga 7 Desember 2024.

“Bagi runners yang ingin membeli, link pendaftarannya sudah kami upload di instagram harian fajar official dan web resmi harian.fajar.co.id atau di fajaronline.co.id, Minggu, 1 Desember 2024, pukul 00.01 Wita,” katanya.

Adapun pendaftaran tahap kedua, pihaknya akan membuka pada tanggal 8 Desember 2024 dan ditutup 15 Desember 2024.
“Program registrasi ini kami namakan early bird. Mereka yang masuk sebagai pendaftar cukup membayar Rp175 ribu,” katanya.

Registrasi tahap ketiga, panitia akan membuka dengan harga normal. Di mana, masa periodenya sejak tanggal 16 Desember hingga 21 Desember 2024 atau sehari sebelum event dilaksanakan Minggu, 22 Desember 2024.

“Harga normalnya Rp200 ribu. Jadi, bagi para runners silahkan memilih, kapan waktu untuk mendaftar,” jelasnya.

Ketua Panitia HUT Harian FAJAR ke-43, Amrullah Basri menambahkan, event lari ini merupakan agenda tahunan yang digelar Harian FAJAR sebagai rangkaian ulang tahun.
Pesertanya, terbuka untuk umum. “Siapa pun berhak mendaftar. Hanya saja, beberapa tamu penting juga akan diundang untuk lari bersama,” katanya.

Dikarenakan event ini, bukan untuk mencari pelari yang tercepat, sudah pasti semua orang berhak mendapat hadiah. Termasuk hadiah utamanya.

Salah satu hadiah yang disiapkan, kata dia, adalah dua unit sepeda motor. Pastinya, tahun ini hadiahnya lebih besar dibanding tahun sebelumnya.

“Masih ada beberapa hadiah lainnya yang sementara disusun teman-teman panitia. Seluruh peserta bisa mendapatkan hadiah. Tentunya, peserta harus memasukkan kupon doorprize di salah satu titik rute yang sudah ditentukan,” ungkapnya. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version