KEKER.FAJAR.CO.ID – Kesadaran terhadap pentingnya menjaga kesehatan kulit semakin meningkat, terutama dalam mencegah jerawat yang sering menjadi masalah di kalangan remaja. Pola makan, kebersihan wajah, dan pemilihan produk perawatan kulit kini mulai diperhatikan agar kulit tetap sehat dan terhindar dari jerawat membandel.
Siswi SMKN 3 Takalar, Rastiyanti, mengungkapkan pengalamannya dalam menghadapi masalah jerawat. “Dahulu, saya jarang cuci muka, baru banyak keluar jerawatku. Apalagi kalau setelah sekolah, malas rasanya cuci muka. Tapi setelah rajin bersihkan muka dan mengurangi makan gorengan, kulit menjadi lebih bagus. Meskipun belum sempurna, tapi sudah berkurang jerawatku,” cuapnya.
Menurutnya, perubahan kecil dalam kebiasaan sehari-hari ternyata memberikan dampak besar bagi kesehatan kulitnya. “Kalau dahulu, asal-asalka pakai skincare, pokoknya yang murah atau yang teman-temanku pakai. Tapi ternyata tidak cocok semua orang, ada yang bikin tambah parah di mukaku, Jadi sekarang, sebelum beli, kucek dahulu cocok atau tidak untuk kulitku,” tambahnya.
Selain menjaga kebersihan wajah dan memilih produk yang sesuai, ia juga mengurangi kebiasaan buruk seperti sering menyentuh wajah dengan tangan kotor. “Kita tidak sadar kadang tangan kotor, pegang-pegang muka, baru keluar lagi itu jerawat. Jadi sekarang, lebih hati-hati, apalagi kalau sudah berkeringat habis olahraga, langsung cuci muka,” tutupnya. (nrp/yuk)