KEKER.FAJAR.CO.ID – Annyeong gaess.. Make up dapat membuat kulit wajah makin glowing. Nah, jenis make up favorit kalian apa?
Banyak jenis make up yang dapat diaplikasikan sesuai suasana hati, kondisi, atau gaya pribadi. Saat ini, make up seperti sudah menjadi kebutuhan sehari-hari. Sebab fungsi lain dari make up adalah meningkatkan rasa percaya diri kita. Tak terkecuali bagi remaja putri.
Saking banyaknya produk kecantikan, kita dibuat bingung saat akan memilihnya. Apalagi, remaja sering banget mengikuti berbagai macam tren yang sedang diminati.
Namun remaja biasanya tertarik dengan tampilan make up yang natural. Ada juga saatnya ingin tampil lebih bold, ketika menghadiri acara khusus.
Fajriah Nur Aisyah Salsabilah dari SMA Angkasa Lanud Sultan Hasanuddin Maros, mengaku make up membuat tampilannya lebih segar dan lebih menarik dipandang.
“Selain cantik, make up sangat membantu menutupi kekurangan seseorang yang memiliki warna bibir gelap dan wajah yang kusam. Adapun jenis make up favorit saya yaitu concealer, face powder, blush, maskara, eyeshadow, eyeliner, dan lipstik,” cuap Isyah, sapaannya.
Febiola Elisa Beni dari SMAN 5 Makassar, memaparkan, fungsi make up dapat mempercantik wajah sekaligus menutupi bekas jerawat atau masalah kulit lainnya.
“Jenis make up favorit saya tidak banyak. Hanya bedak padat, lip tint, eyeshadow, dan maskar. Kalau make up untuk acara spesial mungkin saya lebih banyak menggunakan berbagai jenis make up, agar lebih terlihat,” terangnya.
Siswi SMAN 10 Makassar, Nur Azizah lebih memilih make up yang ringan dan natural untuk sehari-hari. Jika ingin ke pesta atau pernikahan, ia menggunakan produk yang tahan lama.
“Saya lebih ke make up dengan sentuhan glossy pada bibir, mata, atau pipi. Di TikTok itu tren make up douyin, saya suka liat make up itu. Terkadang saya juga coba ikuti tutorialnya,” jelasnya.
Kalau Nayzila Isna Shaezar dari SMK SMAK Makassar, lebih suka make up flawless karena terlihat natural.
“Saya memilih jenis make up yang sesuai dengan tone kulit saya. Make up membantu meningkatkan rasa percaya diri karena mampu menutupi segala masalah kulit pada wajah seperti kemerahan, jerawat, dan pori-pori besar,” pungkas Zila, sapaannya.
Berikut tips make up untuk pemula
1.Ketahui Jenis Kulit
Penting untuk mengetahui apakah kulit berminyak, kering, kombinasi, atau sensitif. Ini akan membantu kamu memilih produk make up yang sesuai dengan kebutuhan kulit.
2.Perhatikan Warna Kulit
Pilihlah foundation, concealer, dan bedak yang sesuai dengan warna kulit kamu. Agar hasilnya terlihat alami dan menyatu dengan warna kulit.
3.Tentukan Gaya Make Up
Apakah kamu lebih cocok dengan tampilan make up natural, glamor, atau bold? Sesuaikan produk make up kamu dengan gaya yang diinginkan
4.Pertimbangkan Kebutuhan Khusus
Jika kamu memiliki masalah kulit tertentu, seperti jerawat atau mata panda, carilah produk make up yang dirancang khusus untuk menangani masalah tersebut. Seperti concealer anti jerawat atau concealer untuk menyamarkan mata panda.
5.Uji Produk Terlebih Dahulu
Sebelum membeli produk make up secara penuh, cobalah produk tersebut terlebih dahulu di bagian kulit yang tidak mencolok. Seperti bagian belakang tangan atau bagian bawah rahang, untuk memastikan bahwa kamu tidak mengalami reaksi alergi atau iritasi.
6.Perhatikan Kualitas Produk
Pilihlah produk make up dari merk yang terpercaya dan memiliki kualitas yang baik untuk mendapatkan hasil yang lebih baik dan menjaga kesehatan kulit kamu
.
7.Cari Rekomendasi
Sebelum membeli produk mak eup, carilah ulasan dan rekomendasi dari pengguna lain atau ahli kecantikan untuk membantu kamu memilih produk yang tepat sesuai dengan kebutuhan.