Bukan hanya suka manajemen, tapi doi juga suka mempelajari hal-hal baru dan keluar dari zona nyaman. Ia lihai merancang aplikasi dengan mengikuti lomba se-SMK Telkom Indonesia. Bukan hanya itu, doi juga mengikuti dua bidang lomba sekaligus dan berhasil meraih medali emas di kedua bidang itu. “Dari sebagian banyak jenis lomba yang saya ikuti, saya mengalami kesulitan saat membuat aplikasi karena harus teliti, mulai nama aplikasi, visi misi, mock up, desainnya, tools-nya, hingga fungsinya,” ujarnya.
Capaian dan semangat Farhan tidak lepas dari support orangtuanya. Ibunya, Rahmawati Azis mengatakan, sebagai orangtua selalu memberikan kepercayaan dan support kepada Farhan dan selalu sharing atas kegiatan yang dilakukan. “Sangat senang dan bangga melihat pencapaian prestasi anak kami dan berharap semoga dapat ditingkatkan dan dipertahankan,” ungkap wanita yang kerap disapa Hj Wati itu.
So gaes, kalian bisa belajar dari Farhan bahwa mempelajari hal-hal baru juga menyenangkan loh dan tidak stuck di zona nyaman.(*)