MTsN 1 Makassar Gelar MATSAMA Menyambut Tahun Ajaran Baru 2021/2022

  • Bagikan
Photo by Muizzu Khaidir

KEKER.FAJAR.CO.ID — Halo Sobat KeKeR, pemerintah melalui Kemendikbud ataupun Kementerian Agama menetapkan 12 Juli sebagai tahun ajaran baru lho. MTsN 1 Makassar menyambut para siswa tahun ajaran baru 2021/2022 dengan mengadakan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah alias MATSAMA.

Yaps, kegiatan ini bermakna sama dengan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) pada sekolah umum. MATSMANA berlangsung selama tiga hari berlangsung secara daring dan diikuti sebanyak 400 peserta.

Meski berlangsung secara daring, salah satu peserta yakni Ahmad Maulidan Abdullah, mengaku senang dengan kegiatan ini. Ia bilang kalau sangat bahagia terlebih ia saat ini berstatus sebagai salah satu siswa, setelah mengikuti beberapa tes yang dilakukan MTsN 1 Makassar.

“Saya sendiri merasa senang karena sudah berstatus sebagai salah satu siswa, karena untuk masuk ke sini saya harus melewati tes dari sekolah seperti tes pengetahuan umum dan qiroah. Karena proses MATSAMA ini dilakukan secara daring tapi, sejauh ini cukup seru apalagi materi yang akan dibawakan juga cukup bagus,” ucap cowok yang akrab disapa Idan ini.

Photo by Muizzu Khaidir

Menurut Kepala MTsN 1 Makassar, Hj. Darmawati, S.Ag,.M.Pd. melalui kegiatan MATSAMA yang dimulai hari ini sejak 12 Juli sampai dengan 14 Juli, diharapkan para peserta didik baru dapat mengenal mengenai sistem pembelajaran, fasilitas madrasah, ciri khas, karakter dan budaya yang ada di lingkungan madrasah.

  • Bagikan