Membanggakan, Dua Tim SMA Katolik Rajawali Raih Enam Prestasi Nasional

  • Bagikan
photo by Muizzu Khaidir

KEKER.FAJAR.CO.ID – Halo Sobat KeKeR, dua tim kebanggaan SMA Katolik Rajawali (SMAKARA) berhasil menyabet prestasi tingkat nasional selama pandemi. Mereka tim dari bidang Kimia dan Informasi Teknologi (IT). Wihh keren, yah.

Tim di Bidang Kimia, Raymond Tjionardes dan Amadeo berhasil menyabet empat prestasi berupa Juara Harapan 1 Nitron Universitas Malang 2021, Juara 1 LCTK Alkali Contest UINAM 2021, Juara 1 Nitron Universitas Malang 2020, dan Juara Umum CSC Unhas 2020. Keduanya memang selalu kompak sejak berkolaborasi dua tahun lalu. Tak ada sekat meskipun cowok yang akrab disapa Remon itu setingkat di atas Amadeo.

Remon mengaku awalnya fokus ke bidang Matematika, hingga suatu hari Remon melihat postingan dari teman dari kakaknya yang dijuluki medalis internasional. Ia pun mulai tertarik dengan Kimia meskipun sempat patah semangat, karena merasa tidak mampu. Namun berkat kegigihannya belajar tiap hari, ia pun bisa sampai di titik yang sekarang.

“Sempat ke-trigger ketika tidak lolos ke nasional karena kuota ke nasional hanya dua orang tapi saya berada di peringkat tiga, jadi saya yakin kalau ini bukan persoalan IQ tapi effort. Jadi di setiap usaha itu saya percaya pasti ada hasilnya,” ujar cowok yang hobi main musik ini.

Tim di bidang IT tak kalah berprestasinya. Tim yang berisikan Joceline Araki, Gabriela, dan Takeshi Henderson Herman itu berhasil menjadi Juara 3 ISAC UNAIR 2021 dan Juara 3 Code Cadets Universitas Binus Senayan 2021. Tim yang yang dibentuk saat pandemi ini, tak mengurangi semangatnya dalam belajar baik mengikuti pelatihan olimpiade yang difasilitasi sekolah maupun belajar mandiri.

  • Bagikan