KEKER.FAJAR.CO.ID — Halo SoKeR, mengasah bakat yang ada di dalam diri bisa membuat kamu jadi tambah percaya diri dan meraih prestasi dari bakat yang kamu miliki lhoo! Arwini Eka Puspitasari dari SMAN 1 Makassar misalnya.
Wini sudah senang bersenandung sejak kecil, ia terus berlatih karena ia sadar akan potensi bakat yang dimilikinya. Menurutnya ia bertekad untuk terus berlatih, karena dunia musik adalah passion-nya. Ia juga merasa mampu dan yakin suatu saat bisa memetik segala hasil dari bakat bersenandung.
Suara emas adalah buah dari perjuangan Wini. Dari sini kita bisa menilai bahwa kamu harus terus berlatih dan menantang dirimu walaupun kamu memulainya dari langkah kecil karena, secara perlahan waktu akan membawamu ke titik keberhasilan.
Siswi dengan suara emas itu berharap mimpinya untuk bernyanyi hingga tembus kancah internasional dapat terwujud, mimpi tersebut akan menjadi bukti bahwa dengan mengandalkan usaha, doa, serta restu dari kedua orangtuanya adalah kunci dari keberhasilannya. Saya selalu mengingat kedua orang tua saya mereka adalah guru terbaik bagi saya. Sedari kecil mereka sangat setia menemani saya ketika mengikuti perlombaan dimanapun itu, tak hanya itu mereka lah juga yang selalu mengurus segala kebutuhan saya sebelum berlomba, mulai dari pakaian, penampilan, hingga lagu yang saya akan bawakan,”kisah Wini