Anti Gugup, Begini Loh Cara Menyampaikan Presentasi di Depan Orang Banyak

  • Bagikan
ASEHPRYANTO RARI PARINDING/FAJAR

Cewek yang bersekolah di SMKN 4 Makassar juga membagikan tanggapannya. Namanya Asti Noviyanti M, doski mengungkapkan bahwa awalnya ia juga sering merasa gugup dan gelisah saat berada di depan banyak orang yang menatapnya, tetapi doski mengatasinya dengan memainkan pulpen untuk mengalihkan rasa takutnya, selain itu doski memperbanyak bacaan sebelum presentasi agar menambah wawasan, sehingga dapat melakukan presentasi dengan baik.

Dosen lmu Komunikasi Universitas Fajar (Unifa), Mariesa Giswandhani S Sos MIKom turut bekomentar, ia mengatakan bahwa rasa gugup saat presentasi itu disebabkan oleh kurangnya penguasaan terkait materi yang dibawakan. “Seharusnya presentasi yang baik dan benar itu adalah presentasi yang bisa memanfaatkan waktu dengan baik, karena pada hakikatnya presentasi itu kita terbatas oleh durasi, jadi kita harus pintar-pintarnya berbicara atau menyampaikan pesan berdasarkan durasi, sehingga presentasi tersebut bisa efektif,” ujanya.

Menurutnya, terdapat beberapa hal yang perlu dipersiapkan sebelum melakukan presentasi yaitu, mempelajari intonasi, memahami materi yang dibawakan, bersahabat dengan rasa gugup, dan menyiapkan note kecil untuk mencatat poin-poin penting yang ada pada materi tersebut. “Banyak membaca sebelum presentasi sangatlah penting, karena selain untuk presentasi, kita juga bisa mendapatkan banyak kosa kata baru, sehingga ketika kita presentasi tidak ada lagi rasa ragu karena yang disampaikan sudah sesuai dengan apa yang kita baca”, tutupnya.

Nah gaes, merasa gugup saat presentasi bukan berarti kamu tidak bisa yaa hanya saja kamu kurang berlatih dan membaca kembali materi yang akan kamu sampaikan kepada teman-teman kelas. So, jangan takut untuk mencoba yahh! (*)

  • Bagikan