Rifaatul Mahmudah S.Pd., M.Pd, salah satu pendidik di Lembaga Privat Ready Course turut berkomentar mengenai pentingnya mengenali gaya belajar, ia mengungkapkan bahwa kita sebagai siswa harus mengenali metode belajar yang tepat. “Sebagai siswa kita tentunya butuh sebuah cara jitu untuk menambah dan meningkatkan pengetahuan kita. Namun, di zaman ini kita dituntut untuk mengasah skill Learning Agility atau kemampuan dan kecepatan dalam belajar saat dihadapkan pada hal-hal baru, dan gaya belajar itu menyangkut tentang fisik atau pelibatan indera seperti audio, visual, ataupun kinestetik,” jelasnya.
Ia juga melanjutkan dalam hal ini siswa harus bisa mengatahui bagaimana cara gaya belajarnya. “Lalu bagaimana mengetahui gaya belajar kita? Saat ini ada banyak sekali layanan yang tersedia, hanya ketik di laman google dengan kata kunci “Tes Gaya Belajar” sudah muncul berbagai web, aplikasi, dan layanan personal,” tutupnya. (*)