8 Anime Makoto Shinkai yang Bikin Baper Parah, Ada Suzume No Tojimari

  • Bagikan
google

KEKER.FAJAR.CO.ID – Hai Sobat KeKeR, jika kamu adalah penyuka anime pasti kamu sudah kenal dengan Makoto Shinkai. Yapss ia adalah seorang sutradara, animator, sekaligus mangaka di balik anime Kimi no Nawa atau Your Name.

Pria Bernama Lengkap Makoto Niitsu sudah berkarya sejak 1998 dan beberapa kali dinominasikan sampai jadi pemenang berbagai ajang penghargaan film.

Saat ?ini karya terbaru Makoto Shinkai dengan film anime berjudul Suzume Locking Up The Doors tengah menjadi perbincangan dan ramai ditonton.

Melansir dari laman yodu.id, berikut film karya Makoto Shinkai yang bikin baper parah yang wajib kamu tonton. Yukk disimak!

1.The Place Promised in Our Early Days (2004)

Anime ini mengambil latar belakang saat krisis Perang Dunia II melanda Jepang. Anime ini mengisahkan tiga sekawan: Sayuri, Hiroki, Takuya. Mereka bertiga terpisah karena Jepang terbagi menjadi dua kubu.

Kekacauan ini membuat salah satu di antara mereka, yakni Sayuri menghilang tanpa jejak. Sedangkan Hiroki dan Takuya yang merasa kehilangan akhirnya tumbuh secara terpisah di dua kubu yang berbeda. Setelah tiga tahun, misteri hilangnya Sayuri akhirnya mulai terkuak.

Apa yang terjadi pada Sayuri selama ia menghilang? Kalian akan menemukan jawaban beserta plot twist cerita di sepanjang durasi 1 jam 30 menit.

Di sepanjang film, penonton juga akan turut merasakan keresahan dan ketegangan yang dirasakan masyarakat Jepang kala itu.

2.Five Centimeters Per Second (2007)

5 Centimeters per Second adalah film yang memenangkan penghargaan Best Animated Featured Film di Asia Pacific Screen Award 2007.

Anime satu ini bisa didefinisikan ke dalam satu kata: nyesek! Meskipun sederhana, namun cerita anime 5 Centimeters Per Second sangat realistis dan mengena di hati orang banyak.

Drama romantis ini mengisahkan tentang persahabatan antara Takaki Kono dan Akari Shinohara yang terpisahkan oleh jarak.

Meski sempat berkiriman surat, namun tak satupun dari mereka yang berani mengutarakan perasaan. Hingga akhirnya satu ketika, Takaki Kono memutuskan untuk datang menemui Akari di kotanya.

Akankah dua insan ini bisa menyampaikan perasaan masing masing?

3.Children Who Chase Lost Voice (2011)

Children Who Chase Lost Voice adalah anime tercatat sebagai nominasi di berbagai ajang penghargaan film, misalnya Tokyo Anime Award 2012.

Anime satu ini juga dikenal dengan judul ‘Journey to Agartha’, bercerita tentang petualangan seorang gadis bernama Asuna Watase di negeri misterius.

Gadis yang sejak awal hidup layaknya remaja biasa tiba-tiba harus mengalami serangan monster dan diselamatkan oleh anak muda misterius.

Selain bertemu dengan pasukan yang disebut Arch Angel, Asuna juga harus terus bertahan hidup dari serangan monster-monster mengerikan.

Darimanakah monster mengerikan ini muncul? Misteri tentang dunia bernama Agartha akan kalian temukan di film anime berdurasi 1 jam 56 menit ini.

4.The Garden of Words (2013)

Film anime The Garden of Words memiliki visualisasi dan sinematografi apik yang akan membawa penonton masuk ke dunia fantasi.

  • Bagikan