“Dulu pernah merasa pusing karena keseringan pegang HP dimana durasi lebih lama dibanding sekarang, dan tidak baik bagi kesehatan jadi saya kurangi porsinya dan sekarang sudah tidak lagi meski durasi pegang hpnya belum normal,” jelas cewek yang hobi travelling itu.
Menurut Dokter Ahli Neurologis Wirahusada Medical Center, dr. Achmad Harun Muchsin, Sp.N mengatakan, secara teori, radiasi yang dipancarkan oleh ponsel dapat menyebabkan gangguan kesehatan utamanya adalah kanker. Namun, American Cancer Society (ACS) menyatakan bahwa mungkin ada beberapa risiko yang terkait dengan kanker, tetapi basis buktinya tidak cukup kuat.
“Penggunaan normal ponsel tidak lebih dari dua jam perhari, ada kekhawatiran terhadap ponsel yang digunakan dekat otak seperti menelpon akan menyebabkan tumor otak, namun hal itu belumlah bisa dibuktikan secara sains,” ungkap pria yang akrab disapa dr. Harun ini.
dr. Harun juga menambahkan sering menjumpai laporan dampat dari ponsel mengalami overheating sehingga menyebabkan kerusakan jaringan kulit tubuh.(*)