KEKER.FAJAR.CO.ID – Prestasi membanggakan berhasil ditorehkan oleh siswi SMA Islam Athirah 1 Makassar, Nadhifa Aqilla Ichbal.
Atlet muda berbakat ini berhasil meraih Juara 2 dalam kategori Kyorugi Junior Putri di ajang bergengsi Kasal Cup 2 International Taekwondo Championship 2025, yang berlangsung di Bali.
Prestasi ini menjadi bukti kerja keras dan dedikasi Nadhifa dalam dunia Taekwondo.
Nadhifa mengungkapkan, kecintaannya terhadap taekwondo sudah dimulai sejak kecil.
“Saya mulai berpartisipasi dalam dunia taekwondo karena tertarik sejak kecil dan mulai mengikuti ekstrakurikuler serta berbagai perlombaan,” ujarnya.
Berhasil meraih prestasi ini, Nadhifa mengaku sangat senang. Namun, perjuangannya untuk mencapai posisi tersebut bukan tanpa tantangan.
Salah satu hambatan terbesarnya adalah menghadapi lawan yang memiliki tingkat kemampuan lebih tinggi. Untuk menghadapinya, ia melakukan latihan rutin dan sparring yang intens.
“Strategi saya adalah mempelajari serangan lawan dan menjaga jarak agar bisa bertanding dengan maksimal,” tambahnya.
Dukungan dari berbagai pihak, termasuk orang tua, pelatih, dan teman-temannya, menjadi faktor penting dalam perjalanan Nadhifa sebagai atlet.
“Sekolah dan pelatih sangat mendukung saya dalam mencapai prestasi ini,” ujarnya. Ke depan, Nadhifa bercita-cita menjadi atlet tingkat internasional yang dapat membawa nama Indonesia ke kancah dunia.
Pelatih Nadhifa, Ferry Firdaus, T.Is., menilai, performa anak didiknya sudah baik, meski masih ada ruang untuk peningkatan.
“Perlu memperbanyak jadwal dan waktu latihan agar bisa meraih prestasi yang lebih baik di kejuaraan internasional lainnya,” ungkapnya.
Ia berharap, Nadhifa bisa terus berkembang dan menjadi atlet profesional yang mampu mengharumkan nama bangsa dan negara di masa depan.
Sang ayah, Ichbal, yang juga merupakan mantan atlet taekwondo, memiliki harapan besar bagi putrinya. “Semoga Nadhifa bisa menjadi atlet yang hebat, tetapi tetap berprestasi di bidang akademik,” ujarnya. (*)