Sekolah Islam Athirah Terjun dalam Aksi Kemanusian untuk Membangun Sumur Wakaf di Palestina

  • Bagikan

KEKER.FAJAR.CO.ID- Sekolah Islam Athirah ikut terjun dalam menggelar aksi kemanusiaan, dengan melakukan penyerahan hasil donasi ke lembaga kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap (ACT) Sulsel di Sekolah Islam Bukit Baruga, Jumat, 11 Juni kemarin.

Open donasi yang berlangsung sejak 21 Mei sampai dengan 4 Juni, Sekolah Islam Athirah menyerahkan hasil donasi sebanyak Rp.121.502.000. Tercatat sebanyak 166 data yang transfer ke rekening donasi, yang donaturnya terdiri dari guru, siswa, karyawan, dan orang tua siswa Sekolah Islam Athirah.

Direktur Sekolah Islam Athirah, H. Syamril, ST, MPd mengatakan, tujuan dari donasi selain membantu saudara kita di Palestina juga ingin menanamkan sikap peduli kepada siswa dengan cara berbagi dan donasi ini akan dihimpun jadi sumur wakaf dengan kedalaman 50 meter.

“Siswa Athirah dikenal dengan siswa kaya-kaya, kami ingin bangun bahwa Siswa Athirah juga peduli dengan cara berbagi ke sesama yang membutuhkan, terlebih di Palestina saat ini memerlukan uluran tangan dari kita,” ujar Syamril sapaan akrabnya.

  • Bagikan

Exit mobile version