KEKER.FAJAR.CO.ID – Haloo Sobat KeKeR, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menghelat Webinar Kreasi (Kejar Prestasi Anak Indonesia). Kegiatan bertema “Satu Rekening Satu Pelajar” ini mengedukasi ratusan pelajar agar konsisten menabung.
Nah, menabung tidak selalu menjadi kebiasaan yang mudah, kamu perlu menentukan target, seperti ingin membeli gawai atau laptop. Tentu dengan konsisten menabung kamu bisa mendapatkan sendiri hal yang kamu butuhkan, tanpa membebani orang tua.
Hal ini ditegaskan oleh Founder Beda Konsulting, Fiko Andriansyah, ST., CT., MNNLP., CFPR. Cara yang dapat dilakukan agar anak bisa tetap konsisten dalam menabung adalah dengan menentukan goalsnya apa. “Sebelum menabung, kalian harus benar-benar tahu tujuan menabung itu untuk apa. Dengan begitu, kalian akan tetap konsisten dalam menabung,” ungkapnya.
Nggak cuma itu gaes, dengan fasilitas yang diberikan oleh Bank BNI yakni Simpanan Pelajar (SimPel), setiap anak akan mudah untuk mulai menabung.
Branch Manager BNI cabang Makassar, Ichsan Iskandar, SE., SM menjelaskan bahwa SimPel tidak memberikan potongan apapun dan tidak ada bunga. “Simpanan ini dibuat memang untuk mengedukasi pelajar, sehingga mereka akan lebih mudah jika ingin menabung,” katanya.
Ichsan juga menambahkan anak harus diberi edukasi sejak dini tentang bagaimana cara menabung serta bagaimana mereka dapat mengerti tentang manfaat dan pentingnya menabung itu.