SMA Islam Athirah 1 Makassar Raih The Best Speaker dan Juara 1 English Debate Competition di Delight Chapter IV-Clarity 2021

  • Bagikan

KEKER.FAJAR.CO.ID – Yuhuu Sobta KeKeR, SMA Islam Athirah 1 Makassar kembali meraih prestasi membanggakan di tingkat nasional. Kali ini dalam ajang English Debate Competition, Delight Chapter IV-Clarity 2021 yang diselenggarakan oleh Sekolah Dian Harapan (SDH) Lippo Village, Jakarta.

Selain meraih Juara 1 dalam ajang lomba debat Bahasa Inggris ini, SMA Islam Athirah 1 Makassar juga patut berbangga karena salah satu anggota tim debat yakni Muhammad Daffa Tsaqif Naufal terpilih sebagai The Best Speaker.

SMA Islam Athirah mengutus 2 Tim Debat dalam lomba debat ini. Tim A diwakili oleh: Muhammad Daffa Tsaqif Naufal (XI MIPA 2 Ar-Rahiim), Muh. Rayhanul Fasel (XI MIPA 1 Ar-Rahman), dan Adam Naufal Chaidir Anwar (X-3 Al-‘Aliim). Sedangkan Tim B diwakili oleh: Balqis Luna Rabbani (X-5 Al-‘Aliy), Nadya Shafa Aulia (X-1 Al-Awwal), dan Muhammad Farhan Faisal (X-2 Al-‘Aziiz). Kedua tim berhasil lolos ke semifinal, tetapi hanya 1 tim yang lolos ke final yaitu tim A dan akhirnya berhasil meraih juara sebagai tim terbaik dalam lomba debat ini.

Kepala SMA Islam Athirah 1 Makassar, Tawakkal Kahar, S.Pd., M.Pd. yang dihubungi melalui pesan singkat WhatsApp mengungkapkan rasa syukur dan bangga atas capaian prestasi dari Tim Debat Bhs. Inggris SMA Islam Athirah 1 Makassar.

“Haru dan bangga atas prestasi yang diraih ananda Muh Daffa dan tim hebatnya bersama ananda Rayhanul dan Adam Naufal. Dimana di tengah masa Pembelajaran Tatap Muka Terbatas mereka tetap bergerak, berkreasi dan berkompetisi di tingkat nasional. Sebagai tim pemenang dalam kompetisi debat Bhs. Inggris, bisa menjadi motivasi dan inspirasi bagi rekan-rekannya di SMA Islam Athirah 1 Makassar untuk memacu diri dan percaya diri untuk mengikuti kompetisi-kompetisi baik di tingkat regional maupun nasional,” ujar Tawakkal.

Muh. Rayhanul Fasel, putra dari Bapak Fadli dan Ibu Selvy mengungkapkan rasa syukur dan gembira atas capaian prestasi timnya. Ketika ditanya mengenai hal yang paling berkesan dari lomba ini, Rayhanul mengungkapkan tentang banyaknya mosi yang menarik dibahas dalam lomba debat ini.

  • Bagikan