6 Ide Bisnis Agar Liburan Kamu Lebih Produktif

  • Bagikan

KEKER.FAJAR.CO.ID – Halo SoKeR, siapa nih yang selama hari libur sekolah, kerjanya cuman tidur, nonton tiktok, makan, sampai kadang merasa bosan dengan aktivitas yang itu-itu aja, mau keluar juga bingung mau kemana,iya kan? 

Seperti Nanda putri dari SMAN 1 Makassar yang mengaku bahwa selama libur ia hanya di rumah aja tanpa melakukan hal-hal yang baru. “Selama libur sekolah,saya cuman tidur terus di kamar sambil bermain hp seharian,kadang lupa mandi karena udah terlanjur mager,kadang bingung juga mau ngapain” jelas Nanda.

Hampir sama yang di rasakan oleh Batara dari SMKN 2 Makassar. “Cuman lebih sering nonton video tiktok atau youtube kadang juga cuman bermain game seharian bareng teman” kata Batara.

Nah, buat Sobat Soker yang bingung juga mau ngapain selama libur sekolah yang lumayan lama ini, gimana kalau kamu mengisi liburan kamu dengan bisnis kecil-kecilan agar lebih produktif lagi dan bisa menambah uang jajan kamu. Tapi bingung mau bisnis apa yang  enggak membutuhkan terlalu banyak modal?

Nah, berikut tips yang di lansir pada akupintar.id tentang  usaha yang bisa kamu coba!

1. Membuka Lapak

Mana yang kamu pilih: making money or losing money? Tentu making money-lah! Nah, daripada belanja, kan mendingan jualan. Apalagi pas musim liburan, udah kamunya nggak ada jadwal sekolah atau ngampus, orang juga lagi pada rame belanja. Kesempatan emas, kan?

Inilah saat yang tepat untuk membuka lapak di tempat wisata terdekat dengan rumah, atau coba saja di Car Free Day di kotamu juga boleh. Apa yang dijual, nih? Apapun yang ada dalam jangkauanmu: mungkin kue bikinan tante, mungkin ada teman yang suka bikin kerajinan tangan lucu-lucu tawarin aja untukdijual di lapakmu!

2. Persewaan CD/ DVD Hiburan

Punya kaset film DVD setumpuk yang sudah tak terpakai lagi? Atau kaset game playstation? Tawarkan untuk disewa saja! Kamu nggak harus menyediakan perangkatnya, kok. misalnya TV untuk nonton film atau joystick untuk main game. Ingat: hanya menyewakan kaset CD/ DVD saja.Kan teman-temanmu semua lagi liburan, tuh dan nggak semua punya rencana keluar kota dengan keluarga penuh selama masa libur. Jadi, daripada bengong di rumah, kenapa nggak menyewa kaset-kasetmu saja? Mereka asyik, kamu juga jadi lebih tajir begitu libur usai.

3. Bisnis Kuliner

Bisnis ini buat kamu yang suka masak apapun itu, bisa makanan berat ataupun kue. Kapan lagi kamu punya waktu melimpah untuk memasak di dapur kalau bukan saat liburan? Mau bikin jajanan tradisional, pastri yang rumit, atau bahkan mencoba buka jasa katering? Semua oke, tergantung keahlian tangan dan skill-mu lebih mengarah kemana.

  • Bagikan