Berikut 5 Manfaat Sarapan yang Harus Kamu Tahu, Bisa Menurunkan Berat Badan Loh

  • Bagikan
Asian Japanese woman has breakfast at home. Young Asia girls feeling happy drink juice, corn flakes cereal and milk in bowl on table in the kitchen in the morning concept.

3.Menurunkan Berat Badan

Penelitian menunjukkan bahwa sarapan pagi dengan menu yang sehat dapat membantu menurunkan berat badan. Sarapan juga baik untuk mendukung program diet agar bisa cepat kurus. Dengan sarapan, kamu tidak akan terlalu lapar pada siang hari, sehingga keinginan untuk mengonsumsi makanan berlebihan pada saat makan siang dapat terhindarkan. Ketika kamu melewatkan sarapan pagi, maka kamu akan lebih mudah untuk tergoda mengonsumsi makanan lain yang tinggi kalori namun tidak mengenyangkan.

4.Meningkatkan Mood

Jika hari ini kamu merasa lebih mudah kesal atau marah, coba cek apakah kamu sudah sarapan atau belum? Jika belum, bisa jadi ini disebabkan karena perut lapar. Agar ini tidak terjadi, biasakan untuk memulai hari dengan sarapan, agar suasana hati lebih baik dan stres di pagi hari dapat diatasi.

5.Memberi Nutrisi yang Dibutuhkan Tubuh

Tidak sarapan membuat kebutuhan harian tubuh akan vitamin dan nutrisi sulit untuk terpenuhi. Penelitian menunjukkan bahwa orang yang sarapan lebih mungkin untuk memenuhi kebutuhan gizinya secara menyeluruh, baik itu asupan serat, kalsium, vitamin A, B, C dan vitamin lainnya yang dibutuhkan tubuh. (*)

  • Bagikan