Anti Gagal Fokus, 5 Tips Ini Bisa Bantu Kamu Belajar Sendiri dengan Nyaman

  • Bagikan
Smart Asian college student preparing for exam at home

KEKER.FAJAR.CO.ID – Hola Sobat KeKer, belajar nggak cuman diperoleh secara formal lho. Tanpa dibatasi oleh ruang dan guru, kamu bisa mempelajari suatu ilmu secara autodidak.

Namun, belajar sendiri alias autodidak ternyata nggak segampang itu. Ada saja godaan yang bikin gagal fokus buat rebahan dan malas-malasan. Nah, KeKer punya tips nih agar kamu bisa belajar autodidak dengan nyaman. Cekidot!!!

1.Pilih Spot Belajar

Coba deh kamu cari sudut rumah yang paling nyaman. Bisa di kamar, ruang tamu, ruang tengah, ataupun ruangan manapun yang sekiranya kondusif. Asal jangan cari spot di kamar mandi ya!

Selain itu, siapkan properti belajar kalian seperti meja belajar, kursi, lampu belajar, ataupun barang lain yang bisa bikin kamu semangat belajar.

2.Koneksi Internet

Internet adalah media yang memiliki banyak manfaat. Jika kita telusuri lebih dalam lagi, ada banyak sekali yang bisa kita dapat dari internet. Di antaranya adalah Youtube yang memudahkan kita saat belajar autodidak, karena menyajikan video-video yang mudah dipahami.

Selain melihat video, kita dapat mendengarkan melalui podcast yang menyajikan seputar hal apa saja yang menarik dan tentunya bermanfaat. Lalu berikutnya adalah website atau blog. Kedua platform ini sudah pasti muncul saat kita mencari suatu informasi di Internet. Lainnya adalah aplikasi penunjang sesuai bidang yang ditekuni.

3.Non-aktifkan Handphone

Untuk yang masih suka gagal fokus dengan notifikasi di handphone, sebaiknya tahan dulu. Saat sedang belajar, coba untuk tidak terdistraksi dengan apapun termasuk dengan handphone.

4.Musik Favorit

Pilih lagu-lagu favoritmu untuk diputar saat belajar. Untuk sebagian orang, mendengarkan musik memang membantu untuk tetap fokus. Tapi ada pula jenis orang yang tidak suka dengerin musik saat belajar. Nah, kamu tim dengerin musik atau tim tanpa musik nih?

5.Gunakan timer

Tentukan waktu belajar yang paling efektif. Setelah itu, manfaatkan timer untuk membantu mengatur jam belajar. Patuhi jam belajar yang sudah ditentukan dan akhiri belajar saat timer mati. (*)

  • Bagikan